Kunjungan Wapres ke Istiqlal dan Katedral melalui Terowongan Silaturahmi
Wakil Presiden (Wapres) RI, K.H. Ma’ruf Amin mengadakan peninjauan penerapan protokol Kesehatan di Masjid Istiqlal dan Gereja Katedral, Jakarta, pada Jumat, 27 Agustus 2021.
Kunjungan Wapres RI disambut oleh Uskup KAJ Kardinal Ignatius Suharyo didampingi oleh Romo V. Adi Prasojo, Pr – Sekjen Keuskupan Agung Jakarta, Romo A. Hani Rudi Hartoko, SJ – Pastor Kepala Gereja Katedral dan dipandu oleh Susyana Suwadie – Humas KAJ dan Katedral.
Kedatangan Wapres RI didampingi oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Basuki Hadimuljono, Imam Besar Masjid Istiqlal Prof. Dr. K.H. Nasaruddin Umar, M.A, Kepala Sekretariat Wapres Mohamad Oemar dan Staf Khusus Wapres Bambang Widianto.
Tiba di Kawasan Gereja Katedral setelah secara langsung berjalan melalui Terowongan Silaturahmi dimana pengerjaannya telah mencapai tahap 90% saat ini.
Wapres RI berkenan meninjau secara langsung penerapan protokol kesehatan yang amat ketat di komplek dan dalam gereja.
Dalam pesannya, Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma’ruf memberikan apresiasi bahwa penerapan protokol Kesehatan di Masjid Istiqlal dan Gereja Katedral dijalankan dengan baik dan teratur sehingga bisa menjadi contoh bagi rumah-rumah ibadah lainnya. Beliau menyampaikan bahwa Terowongan Silahturahmi punya makna yang dalam, bukan saja hanya sekedar simbol, tetapi juga inspirasi terbangunnya kerukunan antar umat. Kerukunan antar umat beragama merupakan unsur penting dari kerukunan nasional. Persatuan Indonesia yang seperti dicita-citakan oleh para pendiri bangsa, dapat kita jaga dan kita pertahankan untuk Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh. (Sha)