Renungan Harian – Jumat, 04 Januari 2019

January 4, 2019
renungan harian katolik
4 Januari 2019
JUM’AT (Putih)
1 Yohanes 3:7-10
Mazmur 98:1, 7-8,9
Yohanes 1:35-42
APAKAH YANG KAMU CARI?
“ … “Apakah yang kamu cari?” Kata mereka kepada-Nya:
“Rabi, di manakah Engkau tinggal?” —- Yohanes 1:38b
SAYA SANGAT salut dengan Yohanes Pembaptis dan dua orang muridnya yang sangat mengenal Yesus dan mengimani Yesus yang menyelamatkan kita , umat manusia. Dengan spontan ketika mereka melihat Yesus lewat, Yohanes berkata: “Lihatlah Anak Domba Allah!” (Yoh 1:36) Suatu pernyataan iman yang tidak meragukan! Yohanes percaya dan mengenal Yesus yang diutus Bapa untuk menyelamatkan manusia! Dia berkata kepada dua murid-nya itu, untuk meyakinkan mereka.
Saat itu, pasti Yohanes Pembaptis dan ke dua muridnya sangat bersyukur dan bersuka cita karena mereka memperoleh suatu kesempatan luar biasa, yaitu bertemu dengan Yesus. Tak puas hanya melihat Yesus, mereka tanpa ragu-ragu, meninggalkan gurunya yang lama dan pergi mengikuti Yesus. Apa yang membuat mereka pergi mengikuti-Nya? Karena mereka kagum, percaya dan merasa damai sejahtera di dalam hati mereka. Yesus berpaling dan berkata “Apakah yang kamu cari?”.Mereka menjawab “Rabbi, (Guru), di mana Engkau tinggal?” (Yoh 1:28). Yesus sangat terbuka, “Marilah dan kamu akan melihatnya!” Yesus menerima mereka sebagai pengikut-Nya. Tanpa paksaan sedikitpun! Tetapi karena mereka percaya dan mengasihi Yesus. Karena tak terbendung rasa syukur dan sukacitanya, Salah satunya bernama Andreas. Ia memyampaikan kabar sukacita tersebut kepada Simon, saudaranya (Yoh 1:41). “Kami telah menemjukan Mesias (artinya Kristus)”. Dan Andreaspun membawanya ke hadapan Yesus. Walaupun baru pertama kali bertemu, Yesus nampaknya sudah mengenal Simon dengan mata hati-Nya (Yoh. 1: 42).
Mari berikan waktu untuk diri kita sendiri untuk menjawab pertanyaan ini: “Dalam keseharian hidup kita, dalam Perayaan Ekaristi, dalam Adorasi, Kebangkitan Rohani Katolik, Doa-Doa Penyembuhan, ataupun seminar dan pengajaran di dalam Gereja Katolik, sebenarnya “Apa yang kita cari?” Sudahkah kita mencari Yesus? Dan sudahkah kita mengenal-Nya ketika Ia hadir untuk memberkati, menyembuhkan, memberikan jalan keluar dan melawat kita ?
Semoga kita semakin dapat mengenal Yesus secara pribadi, dan menjalin hubungan prinadi dengan-Nya ! Terpujilah Tuhan untuk kasih setia-Nya! (Lisa).
Doa : Tuhan Yesus Sang Cinta Abadi, terima kasih karena Engkau selalu menerima apa adanya, bahkan Engkau mencari anak-anak-Mu yang hilang. Tambahkanlah selalu iman kami kepada-Mu.
Janji : “Setiap orang yang lahir dari Allah, tidak berbuat dosa lagi; sebab
benih Ilahi tetap ada di dalam dia dan ia tidak dapat berbuat
dosa, karena ia lahir dari Allah.” — 1 Yohanes 3: 9
Pujian : Hari ini kita peringati Santa Elisabet Seton. Memulai dengan mendidik anak-anak miskin di paroki, sampai ia mendapat julukan ‘suster sekolah paroki pertama di Amerika !’ Sistim Sekolah Paroki yang diurusnya bersama para suster Kongregasinya, menjadi tulang punggung kekatolikan di Amerika Serikat.