SUKACITA

March 25, 2021

KAMIS 25 Maret 2021 Pekan Prapaskah V. HR Kabar Sukacita. Bacaan :
Yes. 7:10-14.8:10: Mzm 40:7-8a.8b-9.10.11; Lukas. 1:26-38.

Injil Lukas 1:38, menulis. Kata Maria: “Sesungguhnya aku ini adalah hamba Tuhan; jadilah padaku menurut perkataanmu itu.”

Bunda Maria mendapat kabar sukacita dari malaekat Gabriel, bahwa dirinya akan mengandung dari Roh Kudus dan melahirkan Yesus yang akan disebut Kristus. Meskipun pada awalnya bunda Maria terkejut saat mendengar kabar tersebut, namun dalam proses dialog dengan malaekat sebagai utusan Allah. bunda Maria dapat menerima kehendak Allah tersebut.

Resikonya memang tidak gampang. Namun, bunda Maria tetap percaya pada penyelenggaraan Allah. Sesungguhnya aku ini hamba Tuhan, terjadilah padaku menurut perkataanmu itu. Itulah penyerahan diri bunda Maria kepada kehendak Allah.

Kesanggupan bunda Maria mendatangkan sukacita bagi dunia, sebab berkat kesanggupannyalah, maka rencana keselamatan Allah dalam Yesus dapat dilaksanakan. Bunda Maria bersukacita boleh mengambil bagian dalam karya penyelamatan tersebut, yakni dengan mengandung, melahirkan dan mendidik Yesus, Putra Allah yang Mahatinggi.

Kitapun dipanggil dan diutus untuk berbagi sukacita bagi sesama, khususnya yang putus asa dan yang kehilangan harapan didalam hidup, di masa-masa pademik covid 19, agar merekapun merasakan suka cita.

Marilah berdoa: Tuhan Yesus, dalam sukacita, Bunda Maria menerima tanggungjawab dari Allah. Semoga kami dapat meneladan sikap bunda Maria, dan senatiasa bersukacita dalam melaksanakan kehendakMu, kini dan selamanya. Amin.
Met Hari Kamis.